INTRODUCTION OF BAHANA SUARA KOMUNIKASI


 INTRODUCTION OF BAHANA SUARA KOMUNIKASI

Baskomhimikom, Hallo Commers!!! Introduction of Bahana Suara Komunikasi merupakan agenda ke-2 setelah diakannya pelatihan reportase dalam rangka penyambutan Open Recruitment ke-2 Bahana Suara Komunikasi 2021. Introduction of Bahana Suara Komunikasi adalah agenda yang memfokuskan pada perkenalan keanggotaan , pengantar aktivitas dan kegiatan jurnalistik, media dan informasi serta proses pembentukan berita sampai publikasi. Artinya, agenda ini adalah agenda yang esensinya untuk membekali keanggotaan BASKOM terhadap Kegiatannya.

Selain itu, yang menjadi aspek paling penting dalam agenda ini adalah, Introduction of Bahana Suara Komunikasi juga bagian untuk memberi gambaran dan memperkenalkan tentang komunitas BASKOM sendiri. dalam artian sejarahnya, komunitas Bahana Suara Komunikasi adalah sebuah komunitas yang diinisiasi oleh alumni – alumni ilmu komunikasi terdahulu , dimaksudkan sebagai ruang menampung aspirasi, pikiran , kritik dan suara informasi yang berlandaskan keadilan. Komunitas Bahana Suara Komunikasi sendiri merupakan sebuah komunitas media dan informasi yang mewadahi mahasiswa dan mahasiswi ilmu komunikasi dalam aktivitas jurnalistik. 

Adapun, yang menjadi bagian dari aktivitas jurnalistik diantaranya adalah kegiatan menulis baik itu berita dan informasi aktual dan dibutuhkan, publikasi media instagram, website dan youtube, liputan berita secara langsung di lapangan, editor/layouter , fotografi jurnalistik, reportase dan lainnya.

 

Selanjutnya bentuk laporan dari agenda Introduction Of Bahana Suara Komunikasi

Prihal Kegiatan : Introduction

Hari/Tanggal         : Rabu, 17 November 2021

Tempat                 : R2 Pantai Panjang

Waktu                 : 16.00 WIB – 17.30 WIB

Pemateri                 : Ilham Ilyasa 

Isi                            :

        1. Introduction: pengenalan terhadap komunitas Bahana Suara Komunikasi (BASKOM)
        2. Praktik teknik dan proses reportase
        3. Naskah/tulisan berita (artikel, instagram, news, naskah liputan, dan buletin)
        4. Teknik dan pengumpulan data wawancara
        5. Alat dan sistem kerja media berita berupa kartu pers, kamera, naskah berita, clip on, dan pakaian dinas harian (PDH) atau almamater UNIB.
        6. Media pers

Diskusi             : Pengenalan anggota, sistem kerja media, dan berita.

Hasil             

        1. Setiap anggota BASKOM dan Badan Jurnalistik mengerti mengenai tupoksi komunitas BASKOM.
        2. Setiap anggota BASKOM dan Badan Jurnalistik mampu melakukan pengumpulan berita, proses liputan, dan pembuatan berita dengan baik dan benar.



Email Facebook Google Twitter

Bahana Suara Komunikasi

Admin & Editor

Himikomunib.org adalah website Himikom ( himpunan mahasiswa ilmu komunikasi ) universitas Bengkulu

0 comments:

Post a Comment